Category Archives: Paskibraka

  • 0

Makna teratai bagi PASKIBRAKA

Jika PRAMUKA identik dengan tunas kelapa, maka PASKIBRAKA identik dengan teratai. Mengapa teratai? Ada apa dengan teratai? Teratai merupakan lambang anggota PASKIBRAKA (Sulaeman 1993, 73). Ada makna yang mendalam mengapa teratai menjadi lambang anggota PASKIBRAKA. Teratai yang tumbuh dari lumpur (tanah) dan berkembang di atas air, bermakna bahwa anggota PASKIBRAKA adalah pemuda yang tumbuh dari bawah (orang biasa), dari tanah air yang sedang berkembang (mekar) dan membangun (Sulaeman 1993, 74). Tangkai bunga teratai tersebut bermakna bahwa anggota PASKIBRAKA itu muncul dari ketidaktahuan menjadi tahu sedangkan warna hijau melambangkan perintis pemuda. Selain itu, makna dari tiga helai daun yang tumbuh ke atas, yaitu belajar, bekerja dan berbakti. Sedangkan tiga helai daun yang mendatar, ialah aktif, disiplin dan gembira (Sulaeman 1993, 74).

 

logo_Paskibra

Lambang anggota PASKIBRAKA tidak hanya berupa gambar teratai tetapi gambar teratai yang dikelilingi mata rantai yang berbentuk bulat dan belah ketupat (Sulaeman 1993, 74). Mata rantai yang berkaitan tersebut melambangkan persaudaraan yang akrab dan saling bersatu antara sesama generasi muda Indonesia yang ada di berbagai pelosok penjuru tanah air. Rantai persaudaraan tanpa memandang asal suku, agama, status sosial dan golongan akan membentuk jalinan mata rantai persaudaraan sebangsa yang kokoh dan kuat, sehingga mampu menangkal bentuk pengaruh dari luar dan memperkuat ketahanan nasional, melalui jiwa dan semangat persatuan dan kesatuan yang telah tertanam dalam dada setiap anggota PASKIBRAKA (Sulaeman 1993, 74).

Dari lambang yang sederhana hadir makna yang sangat mendalam dan terbersit suatu harapan yang mulia bagi anggota PASKIBRAKA. Jika dihayati dengan hati dan jiwa yang jernih maka tanggung jawab sebagai anggota PASKIBRAKA bukanlah tanggung jawab yang ringan. Hal itu dikarenakan hadirnya harapan yang mulia bagi anggota PASKIBRAKA yang kelak akan bertumbuh bersama dalam membangun bangsa ini. Kita juga dapat merasakan dari gambar tersebut suatu simbol-simbol yang tidak dapat diremehkan begitu saja. Simbol tersebut memiliki pesan tersendiri yang dibaluti oleh harapan-harapan yang telah dipaparkan di atas. Jikalau begitu, kita dapat berbangga bukan hanya ketika kita menjadi anggota PASKIBRAKA melainkan kita mampu menyampaikan pesan dan mewujudkan harapan di balik lambang tersebut dalam kehidupan keseharian kita.

 

 

Daftar Acuan

Sulaeman, Idik. 1993. Buku Kenangan 25 Tahun PASKIBRAKA. Dirjen Pendidikan Luar Sekolah, Pemuda dan Olahraga Departemen Pendidikan dan Kebudayaan.


  • 0

Apa sih PASKIBRAKA itu?

Hari senin pernah ikut upacara bendera di sekolah?
Kalau pernah, berarti sudah pernah lihat yang mengibarkan bendera dong.

Nah, PASKIBRAKA itu nggak jauh berbeda dengan pengibar bendera yang ada di sekolah.

PASKIBRAKA singkatan dari pasukan pengibar bendera pusaka, mereka  yang terpilih menjadi PASKIBRAKA akan bertugas mengibarkan bendera merah putih di tingkat Kota/Kabupaten, Provinsi, dan Nasional.

Tapi masih bingung kenapa kamu harus nyoba ikut seleksi calon PASKIBRAKA?
Kalau kamu ingin punya banyak teman dan ingin menambah relasi dengan banyak orang. Disini kesempatan kamu untuk mewujudkan keinginan kamu itu. Kamu akan punya banyak teman dan akan menambah pergaulan kamu bahkan dengan teman yang ada di berbagai provinsi di Indonesia. Apakah cuma itu saja? Pastinya nggak dong. Kalau kamu ingin masuk AKMIL, AKPOL, sekolah kedinasan lainnya atau bahkan PTN. Kamu akan memiliki keunggulan dari segi prestasi yang akan menjadi bahan pertimbangan agar kamu dapat masuk. Keren kan? Selain kamu ngebanggain sekolah dan pastinya orangtua, kesempatan kamu untuk masuk PTN atau akademi juga semakin lebar.

Paskibraka

16

[collapse]

Nah, bagi kamu yang lolos ke tingkat nasional. Kamu akan bertemu teman-teman yang mewakili provinsi se-Indonesia. Kamu nantinya akan mengibarkan bendera merah putih di Istana Merdeka dan akan dikukuhkan oleh bapak Presiden. Dan yang perlu kamu tahu, tidak semua orang mendapat kesempatan seperti itu. Terus bagaimana yang tidak lolos ke tingkat nasional? Kamu akan tetap mengibarkan di tingkat Provinsi atau Kota/Kabupaten. Kamu akan dipersiapkan untuk mengibarkan bendera dalam waktu beberapa minggu dan masa-masa itu pasti akan menjadi masa yang berkesan bagi kamu yang terpilih untuk menjadi PASKIBRAKA.

Kamu masih belum paham seperti apa PASKIBRAKA itu?
Yaudah, tunggu apalagi? Buruan menjadi salah satu anggota PASKIBRAKA.
Agar kamu tahu serunya dan dampak positif yang kamu dapat ketika menjadi anggota PASKIBRAKA.

Paskibraka

404016_3738168576406_1306453985_n

[collapse]
Read More

  • 0

Seleksi Umum Calon PASKIBRAKA

Kamu siswa/i kelas X atau XI?
Sudah sering berprestasi di bidang akademik dan ingin berprestasi juga dalam bidang non akademik?
Ingin memiliki prestasi yang ngebuat value kamu semakin meningkat?
Atau ingin punya prestasi yang bisa membuka peluang yang lebar untuk masuk PTN atau akademi yang kamu inginkan?

Pengibar Bendera

538077_4085726464509_1323074614_33701534_1451901668_n

[collapse]

Yaudah, tunggu apalagi?
Ayo, daftarkan diri kamu menjadi calon Paskibraka.
Dengan mengikuti seleksi umum pada tanggal 3 Mei 2015 di Kantor Walikota Jakarta Timur.

Bagi kamu siswa/i SMAN 99 Jakarta yang merasa tertantang atau ingin tahu lebih banyak mengenai seleksi umum calon PASKIBRAKA.
Kamu bisa segera hubungi Maulindira (+62812-9002-3972).
Kami keluarga besar PASKIBRA SMAN 99 Jakarta siap mendukung dan membantu kamu mewujudkan prestasi kamu.

.


Paskibra SMAN 99 - Do The Best, Be The Best, No Regret!